OTOMOTIFNET - Permasalahan yang kerap ditemui dan terjadi pada motor Honda Tiger yakni terdengar suara berisik dari dalam mesin. Hal ini bisa disebabkan kendurnya keteng atau tensioner yang melemah.
Oleh karena itu, ada cara untuk mengatasi kendala tersebut. Seperti yang telah dilakukan Choirul Hariyanto, punggawa bengkel Wonogiri Motor (WM) terhadap konsumennya yang rata-rata pemilik Tiger.
“Tensioner bawaan motor sedikit dimodif dan setelan rantai keteng tetap berfungsi,” beber Irul. Hanya dengan biaya Rp 150 ribu, Irul menjamin keteng akan lebih awet dan berisik pun akan hilang.
Begitu juga persoalan berkurangnya oli dikarenakan ring piston yang mengalami keausan. Maka, WM juga menawarkan paket yang meliputi bongkar pasang mesin dan sekaligus meningkatkan performa. “Sekalian servis besar,” ungkap Irul.
Adapun WM memasang harga Rp 850 ribu untuk paket tersebut. Paket meliputi penggantian beberapa spare part. Di antaranya piston menggunakan milik Honda GL Pro Neo Tech yang diklaim mampu menaiknya kompresi sehingga tenaga naik, namun masih aman buat harian.
Tidak ketinggalan juga urusan perawatan, sekadar untuk tune up, WM mematok Rp 25 ribu. Lalu ada jasa servis besar dikenakan Rp 125 ribu. Nah, bagi Anda pemilik Tiger, langsung saja ke WM yang beralamat di Jl. Pondok Benda No. 61, RT03/RW02, Jati Asih, Bekasi. Telepon 021-95215833, 0812-1836232.
Jangan lupa bandingkan harga dan kualitas kerja dengan bengkel lain ya!
Penulis/Foto: W15NU / Wisnu
Editor | : | Editor |
KOMENTAR