OTOMOTIFNET - Tahun 2010 nampaknya tahun primadona motor baru. Karena paling tidak, ada sekitar 20 produk baru yang akan meluncur ke pasar. Baik dalam bentuk minor change, major change, hingga new model.
Nampaknya itu akan diawali oleh PT Astra-Honda Motor (AHM), ATPM motor Honda. Jika tak ada halangan, akhir Februari nanti akan melansir varian anyar skutiknya.
Yakni, Honda BeAT yang jadi produk entry buyer AHM untuk kelas skutik dengan harga lebih terjangkau lagi.
Informasi dari sumber OTOMOTIF menyebut gambaran harganya. Kalau yang ada sekarang dibanderol Rp 12 jutaan maka yang baru nanti itu bisa lebih murah sampai Rp 1 juta. “Peleknya nanti jari-jari,” sebut sumber yang minta dianonimkan itu.
So, kalau selama ini BeAT hanya menyediakan pelek racing atau biasa disebut CW (casting wheel), nanti konsumen bisa merasakan juga skutik bermesin 110 cc ini berpelek SW (spoke wheel).
Saat dikonfirmasi, pihak AHM belum bisa kasih gambaran konkretnya. “Kami memang merespon permintaan pasar agar Honda BeAT bisa lebih terjangkau harganya,” aku Sigit Kumala, GM marketing AHM.
Tapi Sigit yang dihubungi Senin lalu (11/1) juga mengatakan bahwa harga pasti dari BeAT SW tersebut belum dapat ditetapkan.
Hanya saja, Ia memang memastikan kalau spek pelek jari-jari BeAT akan jadi penandanya. Selebihnya enggak ada beda spek dengan produk yang sudah beredar saat ini. Alias sami mawon.
Meski begitu, apa tidak terlalu dekat, siklus kebaruan dari BeAT tersebut? “Sejak tahun 2008, survey kami menunjukan kalau rata-rata masa edar motor di Indonesia itu sudah 2 tahun,” ujarnya. Artinya lebih cepat dari biasanya.
Tak heran makanya selain karena banyak kemudahan cicilan, ringan dan DP rendah, ATPM wajib merespon perkembangan tersebut.
Penulis/Foto: eRIE / Salim
Editor | : | Editor |
KOMENTAR