Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Regional Sensasi Nasional

Editor - Senin, 24 November 2008 | 09:16 WIB
No caption
No credit
No caption

OTOMOTIFNET - Sekitar 1100 motor Suzuki gerebek kota Surabaya, Sabtu kemarin (22/11). “Sebenarnya rencana menggabungkan seluruh komunitas klub Suzuki all variant ini sudah lumayan lama. Biasanya cuma jambore khusus satu tipe saja,” buka Yulianto, ketua panitia Jambore Suzuki Surabaya 2008 (JJS).

Acara jambore dengan konsep kebersamaan dalam satu wadah Suzuki tersebut berlangsung di Lapangan Basuki Rahmat, Surabaya. Semula jambore ini hanya digelar untuk klub Suzuki Surabaya, namun kenyataannya yang hadir dari luar wilayah.

“Ini sebuah bukti solidaritas sesama bikers Suzuki, dimana ada acara kumpul bikers mereka ikut hadir,” lanjut Yulianto.

Klub Suzuki dari berbagai belahan wilayah merapat di JSS 2008 ini, mulai dari klub Suzuki asal Medan, Lampung, Jakarta, Yogyakarta hingga Banjarmasin turut berpartisipasi. Tak heran bila tuan rumah menyediakan beberapa tenda-tenda khusus untuk para undangan.

Acara ritual pembukaan digelar rolling thunder city dan pelaksanaan bakti sosial ke Panti asuhan. Walaupun Om Farhan sebagai bintang acara kali ini tak bisa hadir karena sakit, namun acara tetap berjalan meriah.

“Rencana awal rolling bersama Om Farhan, berhubung sakit maka Om Farhan harus absen sejenak. Tapi kami usahakan beliau bisa hadir di lokasi Jambore nanti malam,” terangnya.

Jubelan acara khas seperti freestyle party, slalom competition, live music, sexy dancer, hingga penyulutan api unggun sebagai ritual puncak jambore ini berjalan meriah. Bahkan demi privasi acara JSS panitia keamanan dikerahkan penuh untuk menjaga supaya para undangan bisa menikmati acara lebih nyaman.

Penulis/Foto : Endar

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa