Nissan harus menarik sebanyak 250 ribu unit Juke dan March karena diduga ada permasalahan pada sistem injeksinya, yang bisa membuat kebocoran bahan bakar. Selain performa mesin menurun, potensi kebakaran juga membayangi permasalahan tersebut.
Nissan Juke asal Inggris dan Nissan March asal India yang terkena dampak permasalahan tersebut. Namun, juru bicara Nissan melaporkan belum ada insiden terkait dengan permasalahan tersebut.
Nissan Juke dan March yang direcall tersebut diproduksi antara Agustus 2009 sampai Januari 2012, dengan komposisi sebanyak 93 ribu terjadi di Jepang, dan sisanya di seluruh dunia. Bagaimana dengan Indonesia? (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : | billy |
KOMENTAR