Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Seat Mii 5-Pintu, Saingan Daihatsu Sirion Asal Spanyol

billy - Sabtu, 11 Februari 2012 | 14:10 WIB
No caption
No credit
No caption


Geneva – Tak hanya di Tanah Air, peminat mobil kompak sekelas Daihatsu Sirion atau KIA Picanto juga ramai di Eropa. Hal inilah yang membuat pabrikan mobil asal Spanyol, Seat melirik pasar mobil kompak dengan jagoan anyarnya Mii.

"Mii 5-Pintu ini merupakan ekspansi yang sempurna untuk kami. Mobil ini dibekali dengan model yang sporty, dinamis dan dilengkapi beragam fitur fungsional. Mii memenuhi semua tuntutan transportasi perkotaan," jelas Dr. Matthias Rabe Wakil President divisi Riset dan Pengembangan dari SEAT.

Tampang Mii memang cukup apik. Hal ini tampak dari kawalan front fascia sporty berkat headlamp unik bersudut lancip dan gril kecil. Sedangkan bodi samping terlihat sederhana tanpa adanya lekuk berlebihan.

Sebagai mobil kota, Mii memiliki dimensi yang proporsional tapi tetap berkabin lega. Tengok saja panjangnya yang 3,56 m, serta Jarak roda diukur mencapai angka 2,42 m. Asiknya, saat kursi belakang dilipat, kapasitas bagasinya terdongkrak dari 251 liter jadi 951 liter.

Tak ingin kalah hemat dengan seterunya asal Asia, Mii didukung sumber penggerak yang irit BBM. Dibalik kapnya, ada mesin 3 silinder bervolume 1 liter dengan dua pilihan tenaga, yakni 59 dk dan versi kencangnya, 74 dk.

Untuk mesin bertenaga 59 dk, konsumsi bahan bakar mencapai 4,5 l/100km. Sedangkan mesin yang lebih powerful menghabiskan 4,7 l/100km.

Fitur yang disematkan juga mumpuni. Diantaranta tombol start/stop untuk menyalakan mesin. Lalu sunroof dan sistem entertainment yang memanjakan penumpang dengan layar berukuran lima inchi. Tak lupa, ada fitur keselamatan City Safety Assist yang memandu pengemudi untuk menghindari kecelakaan. (mobil.otomotifnet.com)


Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa