Tak heran jika Ford mempermak tampang Everest agar makin maskulin dan gagah. Tengok saja desain sudut boxy nan kokoh yang hadir kembali. Lebih gagah dari generasi saat ini yang agak membulat. Selain itu, desain gril dan headlamp anyar memberi kesan agresif pada Everest ini.
Ruang kabin diklaim tak jauh berbeda dengan versi saat ini yang mampu mengangkut tujuh penumpang. Namun Ford menambahkan fitur hiburan berupa gadget connector yang terintegrasi pada mobil.
Sementara mesin Everest baru mengusung 2.2 liter bertenaga 148 dk yang menggusur mesin 2.5 liter nya. Buat yang kurang puas pada tenaga varian ini, Ford menambahkan versi 3.2 litre berdaya 198 dk. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : | billy |
KOMENTAR