Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Airbag MotoGP Ala Jorge Lorenzo Mulai Dijual Umum

Iday - Jumat, 29 Januari 2010 | 17:28 WIB
Airbag Ala Lorenzo Mulai Dijual Umum
Airbag Ala Lorenzo Mulai Dijual Umum

OTOMOTIFNET - Di awal tahun 2010, pabrikan perlengkapan balap ternama asal Italia, Dainese meluncurkan beberapa produk terbarunya. Salah satu produk yang ditawarkan adalah Dainese D-Air, sebuah produk jacket yang dilengkapi dengan airbag untuk pengendara sepeda motor.

Dainese D-Air merupakan sebuah airbag khusus motor yang diletakan di bagian belakang (punggung dekat tengkuk) pengendara.

Produk ini memiliki kemampuan untuk meredam guncangan, akibat kecelakaan yang dapat mencederai bagian kepala, leher dan bahu si pengendara.

Cara kerja produk ini, ditentukan oleh sensor yang akan merespon gerakan dari pengendara. Sehingga ketika si pengendara terjatuh, produk ini akan mengembang sehingga bagian yang rentan terkena cedera akan terlindungi oleh Dainese D-Air.

Hal yang menjadi nilai plus airbag ini adalah kehandalannya sudah teruji di arena MotoGP, dimana produk ini juga dipakai oleh Jorge Lorenzo dan beberapa pembalap pada musim balap tahun lalu. Sehingga ketangguhan D-Air tidak perlu diragukan lagi.

Dan hebatnya lagi saat ini D-Air hanya berbobot 600gram, lebih ringan dibanding produk yang digunakan para pembalap tahun lalu seperti Lorenzo yang beratnya hingga satu setengah kilogram.

Anda berminat? Harap bersabar karena belum ada harga resmi dari Dainese sebab produk ini baru akan dipasarkan di Amerika pada awal Februari ini.

Penulis/foto: Ilham/motousa

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa