Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Rossi Ingin Fit, Sebelum Gabung Ducati

Editor - Jumat, 17 September 2010 | 11:32 WIB
No caption
No credit
No caption

OTOMOTIFNET – Menjelang akhir musim 2010 yang tersisa beberapa seri lagi, ternyata Valentino Rossi tidak bisa berbuat apa-apa lagi pada cedera tulang bahu yang di deritanya sejak bulan April 2010 lalu. Kendati harus menjalani operasi hingga pada tahun ini, namun Rossi tidak ingin kehilangan satu seri lagi, di sisa musim 2010. Tidak heran jika Rossi pun memilih untuk menjalani operasi, saat musim 2010 telah berakhir.

Cedera yang awalnya diklaim sebagai cedera ringan dan memar biasa oleh tim dokter Rossi, ternyata berbuntut panjang, yang juga menjadi salah satu penyebab kecelakaan hebat di GP Mugello, Italia, silam (06/06). Kabarnya, kini otot-otot ligament pria kelahiran Urbino, Italia, itu, mengalami kerusakan jaringan yang hebat sehingga harus menjalani operasi.

Rossi sendiri, menyatakan akan menjadwalkan operasi hingga akhir musim. Pasalnya, ia telah tertinggal empat seri, dan ia tak mau lagi kehilangan poin lebih jauh lagi dengan para rival-rivalnya. Pria berusia 31 tahun ini, kini berada diposisi keempat dengan mengumpulkan 130 poin. Dan musuh terdekatnya kini ialah Casey Stoner, yang memiliki poin yang sama dengan Rossi.

“Saya tak ingin lagi kehilangan sisa balapan lagi musim ini seperti saat saya mengalami patah kaki, makanya saya ambil jadwal operasi setelah musim 2010 berakhir. Dan saya ingin fit sebelum gabung dengan Ducati,” ujar Rossi.

Mengenai perpindahannya ke Ducati, sampai saat ini pihak Fiat Yamaha, masih belum memberikan konfirmasi apakah Rossi bisa menjalani tes akhir musim bersama Ducati atau tidak. So, kita lihat saja nanti.

Penulis : Heru
Foto : MotoGP

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa