Melihat kondisi yang sama dari tahun ke tahun penyelenggaraan IIMS, kelayakan tempat mobil nasional sepertinya masih sama saja. Apakah mobil nasional disamakan dengan Aksesoris dan Spare Part?
Hal tersebut bisa dilihat dari denah lokasi pameran IIMS 2011 yang didapatkan OTOMOTIFNET.com. Mobil nasional mendapatkan tempat gratis di Hall C4, disebelah kirinya ada booth Astra Otoparts, lalu disebelah kanannya ada ADR Group, dan diseberang depan terdapat kaca film LLUMAR.
Tentu saja kita sebagai tuan rumah (Indonesia) setidaknya merasa miris, karena mobil garapan tanah air sendiri, justru ditempatkan di lokasi yang berbeda dengan merek-merek mobil lainnya.
"Padahal, alangkah lebih baik kalau tempatnya berada satu ruangan dengan mobil-mobil dari berbagai merek di dunia. Apalagi pameran ini kan diadakan di negeri kita sendiri, Indonesia," seru Dewa.
Sementara pihak panitia penyelenggara, Dyandra Promosindo mengatakan, ditempatkannya mobnas di Hall C bukan berarti mengesampingkan mereka dari merek-merek mobil lainnya.
"Karena ketentuannya, Hall A dan D memang khusus untuk anggota Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO), sedangkan mobnas kan belum jadi anggota," ujar Public Relation Dyandra Promosindo, Diah Putri Wulandari. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : | billy |
KOMENTAR