Jika di seri Ford Focus dulu diperkenalkan sistem power shift untuk mesin bensin, sekarang Ford mengembangkan sistem transmisi 6 Speed Otomatis pada varian mesin dieselnya (2,2 liter dan 3,2 liter).
Yup, apalagi kalau bukan untuk mengejar sisi efektifitas pengurangan tingginya putaran mesin mobil (RPM), yang juga berujung pada konsumsi bahan bakar yang lebih ekonomis.
Menurut Gary Boes, direktur teknis Ford (Team Leader Global Compact Pickups Division), hal ini juga memudahkan untuk mencapai kecepatan yang diinginkan saat melakukan perjalanan jauh.
“Berbicara tentang sistem transmisi di New Ranger, memang mencakup banyak hal yang baru pada penggunaannya. Salah satunya untuk alasan efisiensi bahan bakar,” ungkapnya, sebagaimana dilaporkan langsung reporter OTOMOTIFNET.com, Ahmad Garuda, dari bangkok International Motor Show 2011.
Karena memiliki banyak kelebihan, transmisi ini juga disebut transmisi pintar karena bisa membaca karakter pengendara. Jadi tingkat akselerasi dan deselerasi yang diperintahkan ke roda, akan diatur sesuai dengan karakter sang pengemudi.
Kelebihan lainnya terletak pada Hill Launch Assist. Cara kerja fitur ini, yaitu seperti menarik rem tangan saat mobil ingin dijalankan dalam kondisi diam di jalan menanjak.
Jadi pengendara tidak perlu lagi menarik tuas rem tangan agar mobil tidak mundur. Cukup memindahkan kaki dari pedal rem ke pedal gas.
Selain itu ada juga yang namanya Hill Descent Control. Teknologi ini bekerja saat kondisi jalan menurun. Rem mobil akan beroperasi sendiri sesuai dengan kecepatan rata-rata / ideal untuk kondisi jalan dan karakter sang pengendara. Jadi lebih aman bukan! (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : | billy |
KOMENTAR