Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mazda Miata 1990, jadi Mobil Kura-Kura Ninja

billy - Senin, 3 Januari 2011 | 11:11 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Jakarta - Biasanya, menerapkan tema kartun pada mobil hanya sebatas pada grafis dan aksesoris saja. Tapi khusus untuk Mazda Miata lansiran tahun 1990 ini, lain lagi ceritanya, karena sudah siap dikebut pasukan Kura-kura Ninja.

Ya, siap dikebut karena Mazda Miata ini tidak hanya bertema kartun secara tampilan. Karena soal performa, jangan dibayangkan seperti performa kartun. Banyak modifikasi yang membuatnya bisa melesat kencang.

Berbagai komponen yang sekiranya bakal membuat Mazda Miata Turtle Edition ini melesat sudah dipasangkan. Sebut saja Magnaflow high-flow catalytic converter, juga RB Elbow untuk air intake, dan Fidanza Flywheel.

Kopling Exedy tahap 1 dan Steeda Short Shifter juga dipasangkan untuk menegaskan akselarasi ala mobil balap, yang siap melayani pasukan Kura-kura Ninja.

Sang pemilik juga ingin karakter Mazda Miata saat dikebut dijalan raya tidak hilang begitu saja, karenanya, sektor suspensi juga ikut terkena rombakan, agar lebih bisa bermain-main saat melahap tikungan.

RB Sway Bars yang dipasangkan pada kedua axle rodanya, juga NB tophats, dan FatCat Motorsports bumpstops menjadi senjata yang akan mendukung kaki-kakinya agar asik diajak bermanuver.

Terakhir, sebuah pelk 15 x 8 inci berkelir merah yang dibungkus ban 195/45 ternyata tidak hanya semakin mendongkrak tampilan, tapi juga handlingnya jadi semakin baik.

Sekarang, silakan dinikmati Mazda Miata berkelir hijau khas Kura-kura Ninja. Dengan kombinasi warna hijau merah, bayangkan saja Raphael sedang mengendarainya dibalik stir Mazda Miata ini. (mobil.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa