Jepang - Suzuki baru saja meluncurkan mini MPV kompak terbarunya, Suzuki Solio. Nah, Mitsubishi ternyata kepincut juga dengan mobil kecilnya Suzuki tersebut. Karenanya, Suzuki Solio pun akan dilabeli merek Mitsubishi.
Kedua pabrikan tersebut sudah menjalin kerjasama, jadi Mitsubishi bisa menjual Solio dengan merek Mitsubishi, dengan pasokan sekitar 800 unit perbulannya untuk dijual di Jepang.
Mitsubishi akan menawarkan mini MPV berpenggerak roda depan maupun All Wheel Drive, serta transmisi otomatis CVT. Sementara fitur standar lainnya, seperti pintu geser, tetap sama dengan yang dijual oleh Suzuki.
Dengan mesin berkapasitas 1.2 liter pada Solio, tentunya bakal menjadi nilai jual tersendiri, karena pasti hemat bahan bakar. 1 liter bensin bisa untuk jarak sejauh 22.5 km.
Sayangnya, belum diberikan keterangan resmi Mitsubishi akan menggunakan nama apa untuk Solio ketika sudah dilabeli merek MItsubishi. Begitu juga kepastian kapan akan mulai menjualnya. (mobil.otomotifnet.com)
Kedua pabrikan tersebut sudah menjalin kerjasama, jadi Mitsubishi bisa menjual Solio dengan merek Mitsubishi, dengan pasokan sekitar 800 unit perbulannya untuk dijual di Jepang.
Mitsubishi akan menawarkan mini MPV berpenggerak roda depan maupun All Wheel Drive, serta transmisi otomatis CVT. Sementara fitur standar lainnya, seperti pintu geser, tetap sama dengan yang dijual oleh Suzuki.
Dengan mesin berkapasitas 1.2 liter pada Solio, tentunya bakal menjadi nilai jual tersendiri, karena pasti hemat bahan bakar. 1 liter bensin bisa untuk jarak sejauh 22.5 km.
Sayangnya, belum diberikan keterangan resmi Mitsubishi akan menggunakan nama apa untuk Solio ketika sudah dilabeli merek MItsubishi. Begitu juga kepastian kapan akan mulai menjualnya. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : | billy |
KOMENTAR