Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

New Viper Gunakan Platform Alfa Romeo dan Ferrari

billy - Kamis, 2 Desember 2010 | 16:35 WIB
No caption
No credit
No caption


 


OTOMOTIFNET - Memang banyak yang tidak rela mobil legendalis Dodge Viper binasa begitu saja. Karenanya, Chrysler pun akan menghidupkannya kembali. Dari sekian banyak spekulasi, bocoran terbaru justru datang dari bos Dodge, Ralph Gilles.

Gilles menegaskan, kalau Viper terbaru ini sudah mendapat persetujuan dari dewan komisaris Chrysler, sehingga jadwal pengembangan produksinya akan terus digulirkan sampai tahap akhir. "Pengembangannya sedang berjalan sesuai dengan jadwal," aku Gilles.

Viper terbaru ini akan menggunakan platform dari Alfa C8 atau bahkan salah satu platform dari model ferrari. Memang desainnya kedua mobil tersebut jauh berbeda, tapi Viper tetap akan mempertahankan ciri khas kap mesin panjangnya.

"Dimana letak kabinnya, itu sangat tergantung pada posisi ban depan, tapi yang pasti akan unik, karena kabin Viper akan sedikit kebelakang untuk menandakan ruang mesin yang besar," tambah Gilles.

Menariknya soal bekalan mesin yang akan diusung oleh New Viper. Gilles mengatakan tidak akan mengambil dari mesin Ferrari. Tapi justru akan membuat mesin sendiri dengan pengembangan dari awal mengandalkan kemampuan para insinyur Fiat.

Fiat dianggap Gilles memiliki kemampuan yang mengagumkan dalam mengembangkan tuning mesin seperti yang diinginkan. "Dan aku mau Viper baru ini bisa dipakai oleh lebih banyak orang," tambah Gilles.

Tapi sayangnya Gilles mengaku tidak akan melengkapi New Viper dengan piranti elektronik seperti kontrol traksi. "Kami tidak pernah memiliki kontrol stabilitas pada mobil performa tinggi, termasuk pada New Viper," ungkapnya.

Mesin Dodge Viper SRT 2010 adalah sebuah mesin raksasa, dengan kapasitas 8.4 liter berkonfigurasi V10. Mesin ini bisa memproduksi tenaga mencapai 600 HP dan torsi 560 lb-ft.

Dan memang itu yang akan terus dikejar dan dipertahankan Viper.

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa