Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Indonesia Jadi Yang Terbaik di Asean Stunt Day, Thailand ke Tiga!

Dimas Pradopo - Minggu, 23 Agustus 2015 | 09:02 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Jakarta - Sesi final kompetisi Asean Stunt Day di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2015 di JIExpo Kemayoran Jakarta (22/8) berlangsung sengit, meski begitu freestyer asal Indonesia Wawan Tembong berhasil mempertahankan gelar. Bahkan tiga juri memberikan nilai cukup tinggi untuk skill wheelie-nya.

"Sayang ada skill bagus yang baru dikeluarkan saat waktu sudah habis. Itu burn on dengan asap ban berwarna, tidak dimasukan dalam poin," beber Paul Adam Sherer stunt rider profesional asal Amerika Serikat yang menjadi dewan juri bersama Jack Field dan perwakilan dari Tabloid OTOMOTIF.

No caption
No credit
No caption

Skill wheelie Wawan Tembong masih mendominasi

Di posisi kedua, persaingan poin sangat tipis terjadi antara M Mizar dari Bandung, Jabar dengan Arnon asal Thailand. Stunt rider Negeri Gajah Putih yang baru berusia 15 tahun ini membuat kejutan dengan aksi-aksi akrobatiknya yang unik.

Namun, keseluruhan basic skill dan terapannya dan kemampuan yang apik melakukan combo trik membuat M Mizar unggul tipis. "Alhamdulillah, bisa memberikan hasil yang terbaik," ungkap Mizar yang kali ini turun bukan pakai Ninja 250R andalannya. "Ninja dijual jadi pakai Yamaha Scorpio," kekehnya.

Pada gelaran kedua ini, kontingen dari Thailand tampil dengan skill sangat baik. Bukan hanya berbekal trik-trik menarik, tapi mereka yang turun dengan Yamaha YZF-R25 dan Kawasaki Ninja 150FI ini membawa sendiri komponen pendukung seperti rem dan footstep khususnya.


Arnon asal Thailand suguhkan aksi akrobatik yang unik

Asean Stunt Day kali ini diikuti oleh peserta dari 5 negara di Asean yaitu Malaysia, Thailand, Vietnam dan Myanmar dan tentunya peserta tuan rumah dari Indonesia. Mereka beradu skill dengan sepeda motor berkapasitas mesin diatas 200cc.

Sedang untuk penilaianya, ada 5 parameter yaitu kemampuan wheelie, stoppie, burn out, acrobatic dan entertaiment. "Poin ini sama seperti yang sering digunakan pada kompetisi di Amerika Serikat," aku Paul Adam Sherer. Masing-masing peserta diberi waktu 4 menit untuk mempertontonkan semua kemampuannya.

Dalam event ini, Stunt rider kenamaan asal Australia, Jack Field juga tampil menghibur pengunjung dengan sepeda motor trialnya. Aksi back flip diudara ditampilkannya. Ia juga tandem dengan Reza SS, stunt rider asal Indonesia yang beraksi dengan Triumph Daytona andalannya. (otomotifnet.com)


Hasil Lomba :
Stunt Ride Competition

1. Wawan Tembong / Indonesia / Yamaha MT-25
2. M Mizar / Indonesia / Yamaha Scorpio
3. Arnon / Thailand / Kawasaki Ninja 250 FI

Rolling Stoppie Competition
Wawan Tembong / Indonesia / Yamaha MT-25

Fastest Wheelie Competition
Ismam / Indonesia / Yamaha Scorpio

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa