Jakarta - Pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2015 menjadi tempat Datsun Indonesia menunjukkan niatannya untuk terus menghadirkan mobil yang semakin aman. Seperti Datsun GO+ Panca, meski mobil murah tapi sudah dipasangi airbag.
Adalah Datsun GO+ Panca T-Style yang menjadi andalan Datsun di IIMS 2015 kali ini, merupakan varian tertinggi dan sudah dilengkapi dengan airbag pada pengemudi.
"Datsun GO+ Panca T-Style yang menjadivariantertinggi Datsun ini dipasarkan dengan harga Rp 115juta (OTR Jakarta) dan dilengkapi dengan aero kit yang modern," ujar Indriani Hadiwidjaja, Head of Datsun Indonesia.
Penambahan aksesoris tersebut berupa front skirt, rear skirt, dan side skirt, serta silver painted center cluster, silver finisher steering pad, silver finisher power window, dan driver’s airbag.
Di IIMS 2015 ini, Datsun memamerkan 5 unit mobil, yaitu Datsun GO+ T-Style, Datsun GO+ Kids Playground, Datsun GO T Active, GO Sporty, dan Datsun GO Rally. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : | Bagja |
KOMENTAR