Pasalnya, sampai saat ini delivery promise Santa Fe di IIMS untuk bulan Oktober sudah habis. Sehingga, pembeli baru bisa mendapatkan unit di bulan November 2012.
Pasar SUV yang cukup besar menjadi alasan PT Hyundai Mobil Indonesia (HMI) untuk meluncurkan All New Santa Fe.
"Indonesia juga menjadi negara pertama di ASEAN yang meluncurkan Santa Fe," buka Bebin Djuana, Marketing Vice President HMI.
All NEw Santa Fe dilengkapi mesin baru 2.2 CRDI bermesin diesel. SUV ini memiliki kemampuan 197 Ps diputaran mesin 3.800 rpm dan torsi 44,5 kg.m di 1.800-2.500 rpm.
Bebin juga menambahkan cukup optimis All New Santa Fe yang dibanderol Rp 449 juta (on the road) akan bisa terjual hingga 150 unit sampai akhir tahun ini. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : | Bagja |
KOMENTAR