Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mudik Bareng Honda, Antar dan Jemput Pemudik

billy - Rabu, 10 Agustus 2011 | 23:03 WIB
No caption
No credit
No caption


Di tahun 2011 ini, PT Astra Honda Motor (AHM) kembali menggelar Mudik Bareng Honda (MBH). Gelaran ke enam ini dikemas lebih menarik ketimbang tahun-tahun sebelumnya. Pasalnya para pemudik yang tentunya konsumen Honda ini bukan hanya diantar ke kampung halaman tapi juga dijemput kembali ke Ibu kota.

"Mudik bareng Honda mengakomodir para pemudik yang ingin naik motor. Namun demi keselamatan dan kenyamanan konsumen, mulai tahun lalu kami mempelopori untuk mengangkut sepeda motor menggunakan truk dan mengantarkan pemudik dengan bus ke kampung halaman," buka Auddie A Wiranata, Marketying Director PT AHM.

Totalnya ada dua rute dalam MBH tahun ini. Yaitu Jakarta-Semarang dan Jakarta-Yogyakarta. Kedua rute keberangkatan ini akan dilakukan pada tanggal 26 Agustus mendatang. Sedang untuk arus baliknya disediakan bus dan truk pada tanggal 3 September.

"Kami menyediakan 11 truk dan 26 bus untuk masing-masing rute mudik. Sementara untuk arus balik, kami fasilitasi dengan 2 truk dan 2 bus pada rute Semarang-Jakarta serta 1 truk dan 2 bus pada rute Yogyakarta-Jakarta. Kami batasi hanya 2 orang dewasa untuk setiap sepeda motor," jelas Istiyani Susriyati, Division Head Honda Customer Care Center (HC3) PT AHM.

MBH tahun ini diharapkan dapat melibatkan 1.250 sepeda motor yang akan diangkut oleh 25 truk pengangkut sepeda motor dan 58 bus penumpang untuk para pemudik Honda arus mudik dan arus balik.

Pemudik yang akan mengikuti kegiatan ini hanya mengeluarkan uang pendaftaran Rp50.000 dan sudah berhak mendapatkan asuransi kecelakaan untuk sepeda motor maupun pengendara, makan sahur dan buka puasa, bensin, serta berkesempatan memenangkan doorprize berupa 2 motor Honda dan hadiah hiburan lainnya.

"Selama masa Lebaran, dari tanggal 26 Agustus hingga 2 September, kami juga menyediakan Posko bagi semua pemudik sepeda motor dari Lampung hingga Bali," terang wanita energik ini.
 
Totalnya ada 42 lokasi Bale Santai Honda yang terdiri dari 18 Posko yang beroperasi 24 jam nonstop dan 24 AHASS Siaga yang buka selama 16 jam dengan jam operasi dari jam 07.00 hingga 23.00 setiap harinya

Di setiap Posko dan AHASS Siaga, AHM dan jaringan pemasarannya  menyediakan beragam layanan bagi pemudik sepeda motor antara lain konsultasi teknis sepeda motor Honda, tune up dan servis ringan secara gratis, serta diskon khusus spare part Honda.

Di dalam Posko, pemudik juga dapat menikmati fasilitas ruang istirahat ber AC, tempat ibadah, takjil dan makanan dan minuman ringan gratis, alat pijat elektrik, souvenir, P3K dan cek kesehatan termasuk pengecekan tekanan darah. (motorplus-online.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa