Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

KIA Ajak Pengunjung IIMS 2011 Menjajal All New Picanto dan New Sportage

billy - Kamis, 28 Juli 2011 | 15:05 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta – Pengunjung ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2011 tak hanya dapat mengagumi mobil-mobil baru KIA yang dipajang semata. Kalau mau jajal Picanto dan Sportage yang baru juga bisa kok. Setiap hari tersedia di IIMS 2011!

Area tes drive ini terletak dibagian depan gedung Niaga JIExpo, Kemayoran. Atau sisi selatan dari lokasi penjualan tiket. Asiknya lagi, arena tes kali ini lebih besar dibanding tahun sebelumnya, karena melalui jalan raya di depan arena JIExpo.

Bahkan, panitia juga menambahkan rintangan jalan raya, seperti tanjakan dan polisi tidur. JAdi, semakin bisa merasakan mobil-mobil terbaru KIA, seperti nikmatnya berada didalam kabin Sportage atau menikmati sensasi suspensi All New Picanto yang makin empuk.

Sesi tes ini dimulai dari jam buka pameran. Yakni pukul 11.00 (weekdays) atau 10.00 (weekends) dan baru berakhir pada pukul 19.00 malam. Sedangkan jam istirahat pada pukul 12.00-13.00.

Nah, buat anda yang mau ikutan jajal mobil baru KIA? Langsung saja sambangi booth IIMS 2011 KIA di Hall A, lalu silakan isi form registrasi. Selanjutnya, pihak marketingnya akan membantu anda saat menguji mobil tersebut di arena tes. Eits, calon pengetes wajib memiliki SIM A dan ikuti ketentuan tes lho.

Menurut Wahyu, salah seorang panitia IIMS 2011, rata-rata peserta tes drive saat weekdays (Senin-Jumat) berkisar 100 orang. "Sedangkan pada weekend pekan lalu, peserta tes tembus hingga 230 orang," ujarnya sembari menambahkan jika penguji kebanyakan memilih mobil SUV atau citycar. (mobil.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa