Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

KIA New Picanto Sabet Gelar Mobil Bermesin Kecil Terbaik di IIMS 2011

billy - Selasa, 26 Juli 2011 | 15:03 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta – Kegembiraan muncul dari raut wajah Hartanto Sukmono, Direktur Marketing PT KIA Mobil Indonesia di sela ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2011 di Arena JIExpo, Jakarta.

Pasalnya, produk andalan di kelas citycar, New KIA Picanto yang baru dirilis awal bulan ini langsung menyabet gelar ‘Best 900-1.200 cc Engine’ dari kategori ‘Best Engine’ yang dibuat oleh majalah Car and Tuning Guide.

"Kami merasa sangat bangga, dan berterima kasih kepada majalah Car and Tuning Guide yang telah memberikan penghargaan pada produk ini. Apalagi New Picanto baru saja diluncurkan pada awal bulan ini," bangga Hartanto.

New Picanto sendiri merupakan jagoan baru dari KIA yang baru dijual umum pada 8 Juli silam. mobil 1.200 cc ini dilengkapi dengan beberapa fitur unggulan. Seperti Eco Driving dan electric power steering.

Selain itu, tampilan front fascia New Picanto juga tampak agresif dengan headlamp bersudut tajam dan gril ‘Tiger Nose’. Sedangkan Cosmo tampak sedikit girly dengan bentuk headlamp ‘kacang’. New Picanto  Dilepas dengan harga Rp 125 juta untuk transmisi manual dan Matik Rp 139 Juta on the road Jakarta. (mobil.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa