Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sukses di PRJ, Piaggio Indonesia Hadir di IIMS 2011

billy - Jumat, 15 Juli 2011 | 10:37 WIB
No caption
No credit
No caption


Sukses di Pekan Raya Jakarta (PRJ) dengan menjual 1.319 unit sepeda motor, PT Piaggio Indonesia (PI) memutuskan untuk hadir di pameran mobil Indonesia International Motor Show (IIMS) 2011.

"Banyak masukan untuk hadir di IIMS. Toh, secara segmentasi pengunjungnya masih masuk. Sama-sama menengah ke atas," jelas Sony Budiwasono, Marketing Manager, PT PI.

"Tapi penampilan di IIMS tidak sebesar saat PRJ. Kalau di PRJ kita pajang sampai 15 motor, di IIM hanya 4 motor saja," jelasnya. Empat motor yang dimaksud adalah Piaggio Liberty 150 ie, Piaggio Zip dan Vespa LX 150 ie serta Vespa LX 125.

Di gelaran akbar ini, PT PI juga akan melakukan penjualan. Vespa LX 150 injeksi tetap akan dijual Rp 24,9 juta, sedang Vespa LX 125cc karburator dilepas Rp 22,9 juta. Piaggio Liberty 150 ie dijual Rp 22,5 juta. Dan yang terakhir, Piaggio Zip dilepas Rp 12,9 jutaan. (motorplus-online.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa