Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ninja RR Akan Ganti Buntut, KLX150 Disulap Menjadi D-Tracker

Editor - Sabtu, 14 Desember 1901 | 03:53 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

estimasi hadir: Juni 2010, estimasi harga: Rp 23-24 Juta

OTOMOTIFNET - Untuk tahun ini, ada dua unit yang sedang digodok dan akan lahir dari Kawasaki. Satu berupa varian berbasis KLX150 yang diubah menjadi supermoto.

Bukan hanya ban yang diganti buat melindas aspal, sokbreker depan juga ditukar dengan model up-side down. ”Namanya jadi D-Tracker 150,” bisik seorang sumber di PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI).

Pastinya, penggemar supermoto tak perlu lagi memodifikasi KLX atau motor kelas bisnis. Lantaran motor ini benar-benar diseting untuk aliran dua jenis trek, aspal dan tanah. ”Saat ini sedang diuji coba,” lanjutnya tanpa merinci harga.

Satu lagi yang juga bakal hadir sebagai penyegaran yakni Ninja 150RR yang sudah delapan tahun hadir di Tanah Air. Namun tak banyak yang berubah dari sport 2-Tak ini.

Lantaran hanya sektor buritan yang desainnya akan diubah total. ”Wajahnya masih cukup cantik ya, tapi bodi belakang memang perlu dibikin baru,” ujar sang sumber.

Tak heran, jika pabrikan lain semangat bikin facelift alias ubah bagian wajah agar lebih segar, KMI justru sebaliknya, pakai jurus ’buntut lift’ buat si Ninja. Sebenarnya, bukan hanya buntut yang hendak diubah. Fairing bagian bawah rencananya juga akan diredesain.

Namun niatan ini urung dilaksanakan karena menutup kolong mesin sampai ke bagian belakang tanpa menyiasatinya dianggap sulit. ”Ada yang harus dikorbankan dari bentuk fairing, akhirnya kita enggak jadi mengubahnya,” tutupnya.


Kopling Edge. bisa dibeli terpisah

Dalam launching Edge minggu lalu, KMI juga memperkenalkan Edge varian baru. Yakni dilengkapi kopling manual layaknya motor sport. Unit kopling assy ini diambil dari KLX110 yang diproduksi untuk pasar ekspor.

Otomatis, tampilan berbeda bukan hanya terjadi di setang sebelah kiri yang dilengkapi tuas, bak kopling di sebelah kanan mesin juga berubah dengan adanya tuas atau stut penarik kopling.

Uniknya, unit kopling ini bisa dibeli terpisah bagi pemakai Edge non-kopling. Untuk satu set kopling ini dibanderol Rp 600 ribu.

Sementara harga Edge sendiri adalah Rp 12,9 juta (jari-jari) dan Rp 13,8 juta (casting wheel).

Penulis/Foto: Iday / Kawasaki, Iday

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa