Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ketika MPV Proton Exora Disulap jadi Pikap

Bagja - Minggu, 4 Oktober 2015 | 10:04 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta - Proton mengenalkan mobil konsep terbarunya yang unik. Mengambil bassis MPV Proton Exora, bagian belakang dipangkas sehingga menjadi mobil pikap. Tampangnya tidak sesederhana Proton Exora, karena yang satu ini lebih gahar.

Terinspirasi dari mobil pikap Ford Raptor F-150, kita bisa melihat wajah depan yang sangat gahar dengan desain berotot yang rumit. Namun, desainnya terlihat keren dengan nuansa futuristik yang juga kental. Grill beraksen titanium dengan logo Proton, lampu utama LED, serta pelindung bumper.

Karakter Proton Exora masih bisa kita lihat pada bagian jendela depan, samping sampai atap. Bahkan, pilar A dan B masih sangat jelas menggambarkan MPV andalan dari Proton tersebut. Bagian bak belakang juga terlihat beringas, dengan lampu kombinasi LED yang minimalis, serta pelindung bumper yang juga sekaligus berguna untuk pijakan kaki.

Ketika ditanya mengapa Proton memutuskan untuk membuat konsep pikap, Kepala Desain Proton, Azlan Othman mengatakan "itu sangat sederhana. Tidak ada alasan bagi kita untuk tidak melihat segmen di mana itu menguntungkan," ujarnya sambil mengatakan akan terus mengevaluasi kelayakannya untuk diproduksi massal. (mobil.otomotifnet.com)

Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa