Ketiga National Champion ini merupakan yang terbaik dalam kelasnya masing-masing, yaitu Matic, Bebek & Sport dan Free for All >2006, yang sebelumnya juga merupakan wakil terbaik dari 8 seri HMC sebelumnya, yaitu di Banjarmasin, Palembang, Bandung, Pekanbaru, Solo, Denpasar, Surabaya dan Makasar.
Dari 8 kota itu, terjaring 1.181 modifikator dan menghasilkan 88 finalis yang kembali bertarung di final yang diselenggarakan di area parkir Stadion Mandala Krida, Yogyakarta (31/10-1/11).
Ketiga pemenang ini akan mendapatkan hadiah menimba ilmu ke The 24th Annual Mooneyes Yokohama Hot Rod Custom Show 2015, pada 4-8 Desember nanti.
"Hadiah tersebut kami berikan karena sebuah pengalaman lebih berharga dari hanya sekedar sebuah nominal, mereka bisa belajar lebih dalam tentang modifikasi," papar Agustinus Indraputra, GM Marketing Analysis & Planning Division PT AHM.
Dan berikut 3 National Champion HMC 2015:
1. Matic National Champion, Andre Wiguna, Honda Vario 2007
2. Bebek & Sport National Champion, Hendra Agus, Honda Tiger 2010
3. Free for All >2006 National Champion, Putri Retno Suwari, Honda Vario 2007
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR