Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Wuih, Penampakan Sosok Asli Kijang Innova Reborn!

Bagja - Jumat, 13 November 2015 | 16:12 WIB
Wuih, Penampakan Sosok Asli Kijang Innova!
Forum Innova
Wuih, Penampakan Sosok Asli Kijang Innova!

Wuih, Penampakan Sosok Asli Kijang Innova!
Forum Innova
Wuih, Penampakan Sosok Asli Kijang Innova!
Jakarta - Jelang peluncurannya, Toyota Astra Motor hanya memperlihatkan olah digital dari Kijang Innova terbaru. Berasa kurang real kalau bukan sosok aslinya yang terjepret kamera. Biar gak penasaran, nih penampakannya!
 
Berlabur warna putih, sosoknya memang tidak berbeda dengan olah digital yang terdapat pada brosur Toyota Kijang Innova yang sempat bocor. Sekilas terlihat lebih tajam, utamanya dengan grill yang kini sudah mengusung 'Keen Look'.
Wuih, Penampakan Sosok Asli Kijang Innova!
Forum Innova
Wuih, Penampakan Sosok Asli Kijang Innova!
Dari penampakannya, sepertinya ini bukan tipe tertinggi (tipe Q) dan lebih terlihat seperti tipe G, bermesin bensin dengan kapasitas 2.0 liter. Masih mesin yang lama, namun sudah dijejali teknologi Dual VVTi. 
 
Selain wajah yang jauh lebih segar, desain pelek barunya juga terlihat keren. Apalagi diameternya kini lebih besar, tersedia versi 16 inci dan versi 17 inci. Namun, tanpa ada permainan list, bodi samping masih terlihat polos dan monoton.
Wuih, Penampakan Sosok Asli Kijang Innova!
Forum Innova
Wuih, Penampakan Sosok Asli Kijang Innova!
Dan bagian belakang tak mau kalah aksi dengan sejumlah ubahan, mulai dari spoiler atap yang lebih besar dan berdesain sporty, juga desain lampu utama yang menarik. Terlihat lebih elegan dan gagah.
 
Oiya, Toyota Astra Motor bersiap untuk meluncurkan Kijang Innova terbaru pada 23 November 2015. Tagline "The Legend Reborn" bakal ditawarkan sebagai gambaran dari sosok terbaru Toyota Kijang Innova. (mobil.otomotifnet.com)

Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa