Surabaya - Itulah konsep pada acara yang digelar salah satu merek audio mobil asal Surabaya, Cello audio. Dengan menggabungkan antara fun, family sekaligus memperkenalkan produk baru, Cello Dealers Fun Gathering yang dihelat di lokasi pemancingan Monstero Fishing Park, Sidoarjo ini sukses dilaksanakan (7/3). "Konsep kita kali ini lebih santai. Bisa mengajak keluarga untuk berekreasi sambil memancing tapi juga dapat pengetahuan tentang produk baru Cello," terang Ronny Wihardja, General Manager Cello.
Apa saja sih produk baru dari Cello? Menurut Ronny, lebih banyak ditekankan produk Cello Solution Series. "Solution series ini adalah piranti audio yang pemasangan di mobil tinggal plug n play dan sesuai dengan jenis mobil. Ini akan memudahkan dealer saat melakukan pemasangan karena hanya butuh waktu sekitar 4 jam saja dengan kualitas suara yang bagus," jelasnya.
Selain Solution Series, Cello juga memperkenalkan piranti Smart Power PA40.6. Yaitu processor yang menggabungkan amplifier dan equalizer jadi satu. Power seharga Rp 5 jutaan ini masuk di kelas D yang tidak membutuhkan daya listrik yang besar sehingga tidak terlalu membebani kelistrikan mobil. Smart Power bisa disetting melalui laptop sesuai dengan jenis mobilnya.
Soal target penjualan, ditahun 2016 ini cukup tinggi. "Target kenaikannya sekitar 25 persen dari tahun lalu," tutup Ronny yang sukses mengundang 50 dealer Cello di seluruh Jatim. Domas (otomotifnet.com)
Editor | : | toncil |
KOMENTAR