Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Modifikasi Honda Jazz RS M/T 2008, Kepincut Mobil Slalom

Otomotifnet - Selasa, 15 Maret 2016 | 10:34 WIB

Soalnya saya suka dengan kendaraan yang dipakai slalom. Makanya cutting sticker pada bodi mengacu pada apa yang saya suka itu

Makassar - Jadi salah satu member komunitas PM Project di Makassar, Sulsel, Hermanyah juga mengubah tampilan kendaraannya. Maklum, komunitas tersebut didirikan sebagai wadah bertukar pikiran bagi mereka yang doyan modifikasi. Honda Jazz bertransmisi manual keluaran 2008 bahan modifikasi. Sesuai dengan jiwa mudanya, konsep modifikasi yang dipilih mengarah ke street racing.

“Tapi saya suka dengan kendaraan yang dipakai slalom. Makanya cutting sticker pada bodi Honda Jazz RS M/T 2008 mengacu pada apa yang saya suka itu,” papar Herman, sapaan akrabnya. Ubahannya diserahkan pada Syamsudin S yang jadi punggawa workshop PM Project di Jl. Talasalapan.

Konsep street racing dan kesukaan Herman akan kendaraan yang dipakai slalom, diterjemahkan dengan mengubah bagian kaki-kaki terlebih dahulu. Per aftermarket yang lebih pendek dan rigid, dipakai menggantikan bawaan Jazz. Kombinasinya dengan memasangkan pelek Enkei berukuran 16 inci, yang dibalut ban Dunlop 195/50R16.

Bagian eksterior berubah total, meski bentuknya masih tetap standar Jazz. Perubahan total itu dikarenakan kelir pink metalik dibungkus dengan stiker yang bertema kendaraan slalom. “Body kit pakai aslinya,” ucap Syamsudin. Lanjut ke bagian dalam, aura racing langsung menonjol. Itu karena pemasangan roll bar berkelir putih yang cukup kontras dengan dominasi merah di bagian interior.

Oh iya, kelir merah interior itu dipicu oleh penggunaan jok racing Bride. Seperti kebanyakan modifikasi di PM Project, safety belt 4 titik dari Takata menggantikan bawaan pabrik. Walau gaya yang dipilih street racing, namun Herman enggak mau tanpa audio sistem. Fungsi bagasi yang kemudian dikorbankan semuanya, untuk pemasangan perangkat tersebut.

Begitu pintu bagasi dibuka, maka akan terlihat subwoofer Prokick berukuran 12 inci sebanyak 2 unit. Ada 4 unit speaker akustik yang dipasang, juga power monoblock Prokick dan power 4 channel dari Cello. Ada LCD TV ukuran 19 inci yang dipasang bersamaan dengan audio sistem. Besar kemungkinan ini dipakai untuk menonton tayangan film atau video music yang sedang diputar. • (otomotifnet.com)

Data Modifikasi Honda Jazz RS M/T 2008

Ban: Dunlop 195/50R16
Pelek: Enkei 16 inci
Head lamp: Proyektor
Per: Tein
Jok: Bride
Safety belt: Takata
Spion: Spoon
Roll bar: Custom
Subwoofer: Prokick
Monoblock: Prokick
Power: Cello 4 Channel

Plus:
- Wana serasi dari eksterior ke interior

Minus:
- Detailnya kurang, terlihat kelir asli Jazz

Editor : Otomotifnet

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa