AUSTIN - Alex Rins berhasil menjuarai Moto2 Seri 3 Amerika Serikat di Circuit Of The Americas, Austin (10/4) via performa sempurna.
Sempurna karena tak satu lap pun Alex Rins kehilangan kepemimpinan lomba dari total 19 lap.
"Sungguh hasil yang luar biasa dibandingkan dua seri sebelumnya di Qatar dan Argentina. Kali ini langsung mendapatkan setting yang benar-benar kencang," ujar Alex Rins.
Peringkat kedua berhasil diamankan Sam Lowes yang sempat mencoba terus mencari kelemahan Alex Rins untuk diovertaking.
"Penampilan Alex Rins benar-benar sempurna tak sekalipun melakukan kesalahan sehingga sulit buatku mencari celah buat menyalipnya," ujar Sam Lowes.
Johann Zarco menggenapi podium di posisi ketiga. Juara dunia Moto2 2015 itu memang kelimpungan karena sempat diduel oleh Dominique Aegerter dan Thomas Luthi. Hingga akhirnya sukses melepaskan diri dan mengamankan podium ketiga.
Hasil balap Moto2 Seri 3 Amerika ini menegaskan ajang satu ini benar-benar ketat dari tiga seri yang telah digelar dimenangi oleh tiga pembalap berbeda.
Sam Lowes menapaki puncak klasemen sementara pembalap, mengungguli Alex Rins dan Johan Zarco dengan 47, 46 dan 45 poin. (otomotifnet.com)
1. Alex Rins Paginas Amarillas HP 40/Kalex 41:22,174
2. Sam Lowes Federal Oil Gresini Moto2/Kalex +2,091
3. Johann Zarco Ajo Motorsport/Kalex +7,737
4. Dominique Aegerter CarXpert Interwetten/Kalex +8,646
5. Jonas Folger Dynavolt Intact GP/Kalex +8,791
6. Simone Corsi Speed Up Racing/Speed Up +11,083
7. Thomas Lüthi Garage Plus Interwetten/Kalex +11,278
8. Xavier Siméon QMMF Racing Team/Speed Up +17,933
9. Julian Simon QMMF Racing Team/Speed Up +18,718
10. Marcel Schrötter AGR Team/Kalex +19,408
11. Alex Márquez Estrella Galicia 0,0 Marc VDS/Kalex +22,173
12. Sandro Cortese Dynavolt Intact GP/Kalex +23,898
13. Luis Salom SAG Team/Kalex +25,395
14. Franco Morbidelli Estrella Galicia 0,0 Marc VDS/Kalex +26,883
15. Takaaki Nakagami IDEMITSU Honda Team Asia/Kalex +27,598
16. Hafizh Syahrin Petronas Raceline Malaysia/Kalex +29,341
17. Mattia Pasini Italtrans Racing Team/Kalex +30,197
18. Isaac Viñales Tech 3 Racing/Tech 3 +36,863
19. Ratthapark Wilairot IDEMITSU Honda Team Asia/Kalex +38,383
20. Xavi Vierge Tech 3 Racing/Tech 3 +38,437
21. Jesko Raffin Sports-Millions-EMWE-SAG/Kalex +45,206
22. Axel Pons AGR Team/Kalex +47,688
23. Lorenzo Baldassarri Forward Team/Kalex +53,873
24. Alessandro Tonucci Tasca Racing Scuderia Moto2/Kalex +1:11,159
DNF Miguel Oliveira Leopard Racing/Kalex 8 Lap
DNF Danny Kent Leopard Racing/Kalex 14 Lap
DNF Robin Mulhauser CarXpert Interwetten/Kalex 16 Lap
DNF Luca Marini Forward Team/Kalex 16 Lap
Editor | : |
KOMENTAR