ITALIA – Jorge Lorenzo yang hijrah dari Yamaha ke Ducati mulai tahun depan, jika juara dunia ia bisa setara dengan pembalap legendaris yang juara dengan dua motor berbeda. Siapa saja mereka?
Keputusan berani yang diambil Jorge Lorenzo selain ingin lepas dari bayang-bayang Valentino Rossi di tim Yamaha serta besarnya bayaran yang didapat dari Ducati, JL99 juga disinyalir bisa memberi kejayaan pada Ducati.
Ducati sudah lama tidak menang, sejak terakhir GP Australia 2010. Pabrikan asal Italia ini terakhir mengantar pembalapnya juara dunia pada 2007 bersama Casey Stoner.
Tetapi Lorenzo memasuki tantangan berbahaya. Pasalnya motor Desmosedici tidak mudah dikendalikan. Setelah ditinggal Stoner akhir 2010, tidak ada pembalap yang mampu tembus di bawah 5 besar klasemen.
Sampai-sampai ada komentar, hanya Casey Stoner yang dapat menjinakkan Desmosedici. Tak heran kan jika tahun ini Ducati kembali menggaet Stoner untuk membantu pengembangan motor dan memberi masukan kepada pembalapnya.
Editor | : |
KOMENTAR