Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Lolos LCGC, Ini Konsumsi BBM Mobil Murah Datsun redi-GO

Bagja - Senin, 9 Mei 2016 | 13:10 WIB

New Delhi - Mobil murah terbaru dari Datsun, yakni redi-GO yang banderolnya mulai dari Rp 50 jutaan di India ini, juga punya potensi masuk kategori LCGC kalau hadir di Indonesia, setidaknya dari konsumsi bahan bakarnya yang irit.

Mobil murah yang mengandalkan mesin 800cc dengan konfigurasi 3 silinder ini diklaim punya konsumsi BBM 25.17 kpl, artinya kalau dipasarkan di Tanah Air layak masuk kategori LCGC. Mesin tersebut bisa menghasilkan tenaga lumayan, 57 dk dan torsi 72 Nm.

Hasil klaim konsumsi BBM tersebut resmi dipajang Datsun di website resminya. Mobil yang menggunakan platform CMF yang sama dengan Renault Kwid. Namun Datsun membuat bobot redi-GO lebih ringan sampai 25 kg dari Renault Kwid.

Datsun menyematkan airbag pada sisi pengemudi. Asiknya lagi, meski harganya murah, namun fitur seperti power steering, power window, bahkan lampu LED Daytime Running sudah tersemat pada redi-GO.

Sayang, Datsun sepertinya tidak akan menghadirkan redi-GO untuk pasar Indonesia, karena dikabarkan memilih Datsun GO-Cross. Padahal, redi-GO bisa saja ditempatkan dibawah GO-Cross dan menjadi mobil paling murah dari Datsun di Indonesia.

Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa