Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

25 Fitur & Teknologi Terbaru Berkembang Pesat Dalam Waktu Singkat

Parwata - Selasa, 31 Mei 2016 | 23:04 WIB
No caption
No credit
No caption
No caption
No credit
No caption
Magnetic Ride Suspension

Magnetic Ride Suspension

Disebut-sebut sebagai era selanjutnya dari air suspension atau variable damper, suspensi yang disebut MagnaRide ini memggunakan 4 damper yang berisi cairan magnetorheological.

Prinsipnya, ketika cairan ini didekatkan ke magnet, maka akan mengeras dan sebaliknya. Dengan sebuah coil elektromagnetik yang menghasilkan level magnet berbeda-beda, seting suspensi pun berubah-ubah sesuai konfigurasi yang dibutuhkan.

Meski sudah diperkenalkan Delphi dari tahun 2000-an, sistem suspensi ini baru sukses ketika dipasangkan ke Camaro ZL1 2016.

No caption
No credit
No caption
Tire Pressure Monitoring System

Tire Pressure Monitoring System

Tidak perlu lagi mengukur tekanan angin ban secara manual, TPMS selalu mengukurnya secara real time dan siap memberikan indikator berwarna kuning di dasbor bila ada ban yang kekurangan angin.

Sistem yang lebih canggih berupa Direct TPMS, memanfaatkan sensor tekanan pada tiap ban dan akan mengirimkan informasi data tekanan udara ban ke ECU atau penerima sinyal yang terpisah. Kini, mobil high end seperti BMW Seri 3 dan Mercedes-Benz C-Class menggunakannya sebagai fitur standar.

Quad-Zone Auto Climate Control

Quad-Zone Auto Climate Control

Berawal dari auto climate control yang memanfaatkan sensor temperatur untuk menyesuaikan semburan kipas dan suhu yang dibutuhkan, Quad-Zone memberikan fitur ini pada empat tempat yang berbeda di kabin, yaitu depan kiri-kanan dan belakang kiri-kanan.

Masing-masing zona dapat menyesuaikan suhunya sendiri dan pada beberapa mobil yang lebih canggih, kecepatan kipas pun dapat diatur berbeda-beda.

Editor : Parwata

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa