SUZUKA - Setelah hasil kurang baik di race pertama (4/6) ketika banyak pembalap Indonesia yang gagal menyelesaikan balapan, kini Indonesia cukup berpuas di race kedua AP250 (5/6).
Imanuel Pratna berhasil meraih posisi empat, meski dengan jarak 13 detik lebih dari Ayumu Tanaka yang meraih podium ketiga.
Imanuel Pratna memang memimpin barisan grup kedua yang memperebutkan posisi empat. Ia bersaing dengan Anupab Sarmoon dan Vorapong Malahuan.
Hasil lebih baik pun dibungkus oleh Reynaldo Ratukore. Ia menggondol posisi 8 dan dibuntuti rekan setim, juga rekan senegaranya, Galang Hendra di posisi sembilan.
Cukup memuaskan nemang. Mengingat kedua pembalap binaan Yamaha Racing Indonesia ini gagal menyelesaikan lomba di penghujung balapan saat race pertama. (otomotifnet.com)
Editor | : | DAB |
KOMENTAR