Jakarta - Ditengah semangat transformasi metode pembayaran tol non tunai, yang kini multi banking. Program ini diinstruksikan oleh Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) yang mulai diberlakukan transaksi pembayaran tol elektronik (e-toll) secara multi bank di jalan tol Trans Jawa.
Yaitu melalui e-money dari Bank Mandiri, Flazz milik BCA, Brizzi produk BRI dan Tapcash keluaran BNI.
Nah, nyatanya ditemui adanya pungutan biaya ketika melakukan top-up, khususnya pada e-money dari Bank Mandiri yang kena biaya top-up di gerai waralaba Indomaret.
Padahal sebelumnya top-up di gerai Indomaret lainnya tidak dikenakan biaya. Artinya isi berapapun tidak dikenakan biaya. hal ini tentu bikin penasaran.
Pengalaman ini dialami langsung oleh OTOMOTIFNET, ketika melakukan top-up di salah satu gerai Indomaret di bilangan Jakarta Timur.
Walau tak besar, yakni hanya seceng alias Rp 1.000 per transaksi top-up. Namun kalau tidak konsisten, tentu bikin curiga.
Sebetulnya seperti apa prosedur yang benar? Apakah diwajibkan adanya biaya administrasi atau tidak. Bisa jadi hal ini dikarenakan permainan oknum gerai Indomaret.
Nah, penasaran juga ya. Yuks kita konfirmasi…
Editor | : | Harryt MR |
KOMENTAR