Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Waterless Car Care

andy - Jumat, 2 September 2016 | 19:20 WIB

Kondisi lalu-lintas yang semakin tidak bersahabat, membuat semua orang jadi malas berlama-lama di jalan, termasuk kegiatan dalam mencuci mobil. Sebenarnya sudah banyak jasa cuci mobil panggilan yang juga bisa dilakukan di rumah atau tempat aktifitas. Namun tak semua tempat mengizinkan cuci mobil di lokasi parkiran, karena limbah air bekas cucian mobil yang bisa mengganggu tempat tersebut.

Tapi tenang, kini juga tersedia jasa cuci mobil tanpa menggunakan air. Salah satunya Valo Car Care yang menggunakan cairan khusus untuk mencuci mobil. Sebetulnya bukan hal baru, karena beberapa brand juga sudah banyak yang hadir. Seperti misalnya NoWet yang juga bisa mencuci mobil tanpa air. Kami sengaja mencoba layanan tersebut untuk membersihkan mobil tes yang sedang kami coba.

Menariknya, layanan tersebut bisa dipesan melalui aplikasi via smartphone berbasis Android. Cukup pilih paket yang Anda inginkan, dan masukkan data serta alamat tempat pengerjaan. Setelah pemesanan di-submit, nanti akan ada yang menghubungi Anda untuk konfirmasi pesanan.
 
Harga Paket

TERJANGKAU

Untuk jasa home service, terdapat empat pilihan paket. Mulai dari paling yang murah, paket Elite seharga Rp 75 ribu, hingga paket Premium seharga Rp 350 ribu. Paket pengerjaan Elite meliputi cuci bodi, interior, dan double wax. Lama pengerjaan sekitar 60-90 menit, sehingga tidak akan menggangu aktifitas Anda sehari-hari.

Tahap Pengerjaan

SEDERHANA & CEPAT

Tahapan awal pengerjaan, Valo Man (sebutan orang yang mencuci mobil, red) akan menyemprotkan cairan pembersih yang mengandung wax ke bodi, selanjutnya dilap menggunakan lap microfiber basah. Namun sebelum cairan mengering, dilap lagi menggunakan microfiber kering. Setelah semua bodi bersih, baru dilakukan wax kembali menggunakan liquid wax per panel. Tak lama wax diusapkan ke bodi, tahapan selanjutnya langsung dibersihkan kembali dengan lap microfiber.   

Usai urusan bodi, pengerjaan dilanjutkan ke bagian roda. Velg dibersihkan menggunakan cairan khusus, selain itu ban juga disemir agar kembali mengilap. Tak lupa interior juga dibersihkan. Hanya saja karena Valo Man tidak dilengkapi/membawa vacuum cleaner, maka debu yang menempel di sela-sela karpet tidak semua terangkat.

Sebagai gantinya, seluruh bagian dasbor dan door-trim dilap menggunakan cairan yang membuatnya bebas dari debu. Atau, bisa saja Anda menyiapkan vacuum cleaner sendiri. Nanti Valo Man akan menyedot debu dan kotoran dalam interior mobil menggunakan vacuum cleaner milik Anda.  

Menurut Steve, kepala operasional Valo Car Care, terdapat pilihan member seharga Rp 250 ribu selama 3 bulan. “Untuk satu mobil selama 3 bulan, setiap cuci jadi dapat diskon 50%,” ujarnya. Kalau sudah begini, konsumen semakin dimanjakan tanpa harus macet-macetan di jalan untuk sekadar mencari tempat cuci mobil.

Valo Express
Silakan download aplikasi Valo Express di Google Play Store, smartphone berbasis Android

https://play.google.com/store/apps/details?id=com.valocarcare.govalo

Editor : andy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa