Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tim Formula E Enggan Tes di Donington Park

DAB - Kamis, 8 September 2016 | 12:26 WIB

INGGRIS - Sirkuit Donington Park, Inggris yang kerap menjadi lokasi tes Formula E kini sedang diperdebatkan kegunaannya. Hal ini karena sirkuit Donington Park dinilai tidak mencerminkan balapan Formula E yang sering berlokasi di trek jalan raya atau sirkuit non permanen. 

Selain itu, tidak semua tim bermarkas di Inggris. Padahal, penyelenggara Formula E mengharuskan tiap tim untuk menyimpan mobil dan logistiknya di Donington Park hingga seri 2016/2017 dimulai. 

Mulai lah muncul perdebatan bagi tim luar Inggris seperti Peugeot dan Mahindra. Bagi mereka, ini justru menambah dana untuk menjalani tes di negara yang jauh. 

Sedangkan untuk tim Inggris seperti DS Virgin ini tidak menjadi masalah. Namun, pihak Donington Park tidak mempermasalahkan apakah setiap tim mau untuk tes di sirkuitnya atau tidak. 

"Tidak ada alasan yang membuat kami harus menghalangi setiap tim yang tidak setuju."

"Mereka bisa melakukannya (tes) di sirkuit yang berada di negaranya, itu hak mereka sesungguhnya," tutur Christoper Tate, Direktur Manajer sirkuit Donington Park. (otomotifnet.com)

Editor : DAB

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa