Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Nissan Bangun Pabrik Mesin Baru di Indonesia

Bagja - Jumat, 9 September 2016 | 12:52 WIB

Purwakarta - Mobil-mobil Nissan bakal semakin bercitarasa Indonesia dan punya banderol yang seharusnya bisa lebih murah dengan dibangunnya pabrik mesin dan transmisi di Purwakarta, Jawa Barat.

Pabrik baru ini akan dibangun di atas lahan seluas 3.000 m2, dan nantinya akan diisi dengan line produksi engine machining, yang nantinya memungkinkan NMI untuk memproduksi mesin dan transmisi secara lokal. 

Total kapasitas produksi dari pabrik ini akan mencapai 96.000 unit per tahun. Rencananya, pabrik akan mulai beroperasi pada September 2017 mendatang.

“Indonesia merupakan salah satu pasar strategis bagi Nissan secara global. Investasi ini menjadi bagian penting dari strategi pertumbuhan perusahaan kami,” ujar Antonio Zara, Presiden Direktur NMI. 

Fumitoshi Yoshikawa, Wakil Presiden Direktur NMI, menekankan pentingnya kualitas global dalam hal manufaktur. “Dengan adanya pabrik baru ini, kami akan mampu memberikan produk terbaik yang sesuai dengan standar sistem produksi, Nissan production way”, ujar Yoshikawa. 
“Kami yakin pabrik ini nantinya akan memproduksi engine dan transmisi berkualitas tinggi, sehingga kami dapat memberikan produk kendaraan terbaik bagi konsumen di Indonesia”. (otomotifnet.com)

Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa