Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Workshop Clay Modeling Daihatsu, Bikin Melek Desain Otomotif Masa Kini

Arief Aszhari - Rabu, 14 September 2016 | 14:22 WIB

Bandung- PT Astra Daihatsu Motor (ADM) menggelar workshop clay modeling bagi dosen sejumlah perguruan tinggi selama 10 minggu di Institut Teknologi Nasional (ITENAS), Bandung, Jawa Barat.

Workshop ini sebagai bentuk kepedulian Daihatsu pada pengembangan pendidikan, khususnya program studi Desain Produk Industri (DPI). Workshop bertajuk 360 degree of model making in automotive industry yang ditutup, Sabtu (10/9).

Workshop Daihatsu ini bertujuan dengan maksud berbagi pengetahuan dan pengalaman yang secara aktual terjadi di industri otomotif di Indonesia. Hal ini penting untuk mempersiapkan desainer Indonesia agar dapat terus mengikuti tren metode atau proses desain yang sedang ngetren saat ini.

Penggunaan industrial clay merupakan salah satu material yang sudah luas digunakan secara global, dan mampu menghasilkan berbagai bentuk desain yang modern. Penyampaian materi secara bertahap dimulai dari proses pembuatan desain menggunakan clay dengan skala model 1:5 serta pada akhirnya dilakukan 3D Scan.

Pada sesi akhir para peserta mempresentasikan hasil karyanya masing-masing, kemudian dilanjutkan dnegan seminar dan pengumuman hasil karya terbaik peserta. 

"Melalui workshop clay modeling ini, kami berharap para peserta dapat meneruskan ke mahasiswa di perguruan tinggi masing-masing sehingga dapat menambah pengetahuan dan keterampilan mahasiswa program studi desain produk industri di Indonesia," papar Pradipto Sugondo, Executive Officer R&D ADM.

Editor : Arief Aszhari

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa