Jakarta- Kegiatan bisnis Mazda di pasar otomotif Tanah Air akan dipegang oleh PT Eurokars Motor Indonesia mulai Februari tahun depan, dan peralihan bisnis distribusi dan suku cadang Mazda ini sudah diumumkan secara resmi oleh PT Mazda Motor Indonesia (MMI) di website resminya, Jumat (14/10).
Lalu, dengan peralihan bisnis ini bagaimana nasib dealer dan karyawan Mazda di Indonesia?
Public Relations Expert PT MMI, Fedi Dwi Parileksono menjelaskan, peralihan ini tidak akan memberikan perubahan apa-apa baik bagi karyawan maupun konsumen Mazda di Tanah Air.
"Sementara tidak ada perubahan apa-apa, hanya perubahan kepemilikan saja. Tidak ada PHK tidak ada pengaruhnya ke konsumen," jelas Fedi kepada OTOMOTIFNET.
Bahkan, dengan peralihan bisnis ini akan menambah fleksibilitas bisnis pabrikan asal Jepang ini di Indonesia. "Pemindahan kepemilikan dari perusahaan modal asing ke lokal justru menambah fleksibilitas. Eurokars mau import apa saja bisa, kalau dengan MMI tentunya harus sesuai kebijakan MMI," tambah Fedi.
Sebagai informasi, nanti Eurokars Group akan bertindak sebagai diler Mazda di Indonesia, mendistribusikan kendaraan Mazda di Singapura dan bertindak sebagai diler Mazda di Australia.
Di ketiga pasar tersebut, Eurokars telah menciptakan kontribusi yang diperhitungkan bagi perkembangan merek Mazda.(otomotifnet.com)
Editor | : | Arief Aszhari |
KOMENTAR