Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Balapan Malam di Bahrain, Jadi Pengalaman Baru Sean Gelael

DAB - Jumat, 18 November 2016 | 13:21 WIB

OTOMOTIFNET - Menjelang seri pamungkas FIA World Endurance Championship (WEC) di sirkuit Sakhir, Bahrain (19/11) membawa pengalaman baru bagi Sean Gelael di ajang WEC. Sean yang berkompetisi di kelas LMP2 memiliki pengalaman balap malam di Abu Dhabi di ajang GP2 tahun lalu. 

Kini di ajang balap ketahahan ini, pembalap bertubuh jangkung itu merasakan pengalaman berbeda di sirkuit bikinan Hermann Tilke tersebut. "Ini akan menjadi pengalaman yang menarik buat saya. Tahun lalu saya pernah merasakan balapan malam hari di ajang GP2 Abu Dhabi dan terasa luar biasa karena menawarkan sensasi yang berbeda,” kata Sean.

Membalap di malam hari memberi keuntungan bagi pebalap dengan kondisi cuaca yang tidak panas. Secara teknis ban lebih awet karena suhu lintasan juga tidak sepanas pada siang hari.

Namun,seperti halnya cuaca yang tak bisa tertebak di beberapa sirkuit di Eropa, kondisi angin gurun di Bahrain juga sulit diprediksi. Badai gurun bisa menyebabkan lintasan dan paddock tertutupi butiran pasir

Maka dari itu, Sean yang kali ini berkolaborasi dengan pebalap Perancis Tom Dillmann dan pebalap Belanda Giedo Van der Garde telah menjajal sirkuit ini dalam sesi latihan bebas. Seperti biasa sesi latihan bebas pertama dan kedua lebih difokuskan untuk penyesuaian setelan mobil dan pengenalan karakter sirkuit.

Di seri lalu yang digelar di Shanghai, Tiongkok, Sean berhasil meraih podium kedua untuk kelas LMP2. Ayo juara lagi, sob! (otomotifnet.com)

Editor : DAB

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa