Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Aprilia RSV4 R FW-GP Akan Dijual Umum, Berani Bayarin?

Jumat, 23 Desember 2016 | 13:37 WIB

Italia - Aprilia secara resmi mengumumkan penjualan terhadap tipe RSV4 R FW-GP. Superbike yang berlaga di ajang MotoGP 2015 tersebut akan ditawarkan ke konsumen dengan spesifikasi mesin cukup mewah. Untuk piston misalnya, menggunakan diameter 81 mm yang disempurnakan dengan katup pneumatik.

Tidak hanya mendapatkan motor berspesikasi balap dengan potensi tenaga 250 dk, konsumen RSV4 R FW-GP juga bisa merasakan pengalaman seperti para riders MotoGP. Sebab mereka akan berdiskusi langsung dengan para insinyur Aprilia untuk membahas detail konstruksi mesin yang diinginkan. Ini berarti konsumen bisa langsung mengunjungi tempat motor mereka diproduksi.   

"Sebagai salah satu tim yang berpartisipasi di kompetisi balap paling ketat di dunia, seperti MotoGP, Aprilia ingin menawarkan sesuatu yang spesial kepada konsumen, yakni berupa kesempatan memiliki motor balap sejati," ujar Romano Albesiano, Manajer Teknik Aprilia Racing.

Tak hanya menjual produk belaka, Aprilia juga menjanjikan dukungan layanan purnajual yang terbaik untuk konsumen. "Aprilia Racing memperlakukan konsumen RSV4 R FW-GP secara khusus. Kami akan mendukung proses fine-tuning saat dan setelah pembelian agar mereka bisa menggali secara maksimal potensi yang ada di motor ini," tambah Romano.

Sayangnya, belum ada informasi tambahan mengenai harga RSV4 R FW-GP. Namun, jika tahun depan motor ini benar-benar dilempar ke pasaran, maka akan langsung berhadapan dengan Honda RC213V-S, Ducati Desmosedici RR, dan KTM RC16 Moto GP yang sama-sama akan dijual tahun 2017 nanti.

Jadi, pilih yang mana nih, bro? (Otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa