Jakarta - Tak ingin ketinggalan dengan produsen sepeda motor premium lainnya, PT Garda Andalan Selaras (GAS), distributor resmi Triumph Motorcycles di Indonesia, juga akan meramaikan pasar sepeda motor 2017 dengan sejumlah produk baru. Apa saja sih line-up nya?
“Tahun ini kita akan fokus ke model klasik seperti Street Twin 900, Bonneville T100, Bonnevile T120, dan Scrambler,” terang Hari Triadji, Presiden Direktur PT GAS, saat dihubungi OTOMOTIFNET.COM, Senin (9/1). Nah, informasinya model-model tersebut akan meluncur pada akhir Januari nanti.
Selain keempat model klasik tersebut, PT GAS juga siap memasarkan tipe lainnya.“Seperti Thruxton R dan tipe adventure, Tiger XCx, kami juga akan menjualnya di Indonesia. Model-model tersebut akan kami luncurkan pada bulan Februari nanti," lanjut pria yang akrab disapa Triwheel ini.
Nah, tidak hanya memberi bocoran produk baru, PT GAS juga memberikan bocoran beberapa harga calon motor baru tersebut nih, bro. “Karena produk kita memiliki harga cukup kompetitif dibanding merek lain.
Untuk Street Twin 900 rencananya kami jual di angka Rp 325 juta dan untuk Thruxton R Rp 450 juta (on the road Jakarta),” pungkas Hari.
Tertarik? (Otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR