Bandung - Setelah melakukan pengetesan dengan Michelin Pilot Sport 4, tentunya jadi penasaran dengan teknologi yang ada pada produk tersebut. (baca: Gas Pol, Rem Pol Dengan Michelin Pilot Sport 4).
Pasalnya ban yang menggantikan produk Michelin Pilot Sport 3 ini, membuat pengemudi enggak ragu menikung di kecepatan tinggi.
PT Michelin Indonesia, enggak ragu buat buka-bukaan rahasia Michelin Pilot Sport 4. “Dynamic Response merupakan teknologi grip ban ke jalan. Ini didukung oleh penggunaan kombinasi material hybrid aramid/nylon belt,” ucap Refil Hidayat, PDP Segment Manager MI.
Lebih lanjut beliau bilang, itu membuat area tapak ban terjaga dengan tepat sekalipun melaju di kecepatan tinggi dengan tekanan sentrifugal tinggi.
Pattern grip dibuat lebih banyak karet pada area yang memiliki kontak langsung dengan aspal, sehingga bisa lebih stabil di kecepatan tinggi dan saat melakukan manuver.
Urusan pattern grip yang lebih banyak kontak ternyata mencontek dari ban Michelin yang lain. Tepatnya yang dipakai untuk balapan Formula E.
Sedangkan kemampuannya mereduksi jarak pengereman, diklaim karena penggunaan rubber compound dengan functional elastometer dan hydrophobio silica. Dengannya, grip ban lebih bagus di kondisi jalan basah dan otomatis jarak pengeremannya jadi lebih pendek dibanding produk lain.
Selain itu pola sisi tapak ban dibuat untuk alur air yang maksimal.
Editor | : | Octa Saputra |
KOMENTAR