Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Resmi Dikenalkan Ini Fitur Unggulan All New Yamaha R15

Dimas Pradopo - Senin, 23 Januari 2017 | 17:14 WIB

Sentul - Hari ini (23/1) ternyata baru perkenalan pertama Yamaha R15 kepada publik. PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) belum mau mengumumkan harga dan kepastian kapan akan mulai diproduksi dan dilempar ke pasaran.

"Hari ini agar orang-orang memahami terlebih dahulu fitur dan teknologi terbaru R15 ini," buka Dyonisius Beti, Executive Vice President PT YIMM.

Selain desain yang benar-benar baru, motor ini juga dilengkapi dengan mesin baru dengan kapasitas mesin 155 cc dengan stroke dan diameter piston 58 mm x 58,7 mm. Sistem injeksi bahan bakarnya memiliki throttle body berdiameter 30 mm dan memiliki injektor dengan 10 lubang. 

Selain itu mekanisme buka tutup klepnya juga ditambah teknologi variable valve actuation (VVA), sehingga keunggulan di putaran bawah bisa disempurnakan dengan VVA ini. Kombinasi keduanya menghasilkan power hingga 19,04 dk pada 10.000 rpm sedang torsinya 14,7 Nm di 7.500 rpm.

Sementara itu, untuk kopling ada teknologi assist dan slippery clutch. Menjadikan All New Yamaha R15 penuh dengan teknologi.

Di area kaki- kaki, konsep total balance diusung dengan distribusi bobot 50:50. Yang belakang masih dilengkapi dengan swing arm aluminium dan suspensi depan up side down, inner tube nya 37 mm lho!

Kaki-kakinya enggak kalah kekar, roda depan dikawal ban ukuran 100/80-17 dengan pelek 2.50, sedang yang belakang 140/70-17 pakai pelek 4.00. Paling lebar di kelasnya nih.

Fitur unggulan lainnya adalah spidometer full digital yang dilengkapi dengan shifter light, lampu depan belakang LED dan hazzard yang terinspirasi dari kebutuhan komunitas R15 yang doyan turing.

"Untuk harga akan diumumkan saat mulai dipasarkan nanti, yang jelas harganya menarik sesuai fitur-fitur unggulannya. Akan diproduksi di semester satu tahun ini. Tunggu saja," tutup Dion. (Otomotifnet.com)

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa