Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mengintip Langsung Proses Produksi Suzuki GSX-R150, Tiap 94 Detik Selesai Satu Unit!

Kamis, 2 Februari 2017 | 10:12 WIB
No caption
No credit
No caption

Tambun, Bekasi - Atas undangan PT Suzuki Indomobil Motor (SIM), hari ini, Senin (2/1), OTOMOTIFNET.COM bersama beberapa media otomotif lainnya berkesempatan mengunjungi pabrik tempat produksi Suzuki GSX-R150 di Plant Tambun 1, Bekasi.

Pabrik ini merupakan salah satu dari 4 fasilitas perakitan milik PT Suzuki Indomobil Sales (SIS). Plant Tambun I memang dikhususkan merakit sepeda motor.

Secara umum, proses produksi motor dibagi beberapa tahap. “Prosesnya dimulai dari pressing atau stamping untuk bahan logam. Dilanjutkan proses welding atu pengelasan, lanjut ada plastic injection untuk membentuk komponen bodi, lalu painting, kemudian terakhir assembling atau perakitan” terang Tonie Prasetyo, Assist to Section Head Tehnical Control 2W PT SIM. Catatan, untuk produksi engine GSX-R150 terpisah di Plant Cakung.

Proses pressing dimulai dari raw material atau pemilahan material metal. Material metal sendiri dibagi ke dalam dua jenis, pipa dan plat. Untuk metal berjenis plat, digunakan untuk membentuk bagian tangki.

Sedangkan metal yang berjenis pipa digunakan untuk bagian rangka. Jika masing-masing part sudah di-pressing, maka proses selanjutnya adalah welding atau pengelasan. Untuk proses pengelasannya, selain menggunakan tenaga manusia, juga sudah menggunakan tenaga robot.

Sementara bagian rangka, swingarm, dan knalpot Suzuki GSX-R150 sedang dibuat, disaat bersamaan lini produksi lainnya memulai proses plastic injection untuk menyuplai part bodi Suzuki GSX-R150.

"Bahan plastiknya kita buat dari ABS dan Polipropilena," lanjut Tonie. Sedang komponen yang dibentuk meliputi bodi motor secara keseluruhan, termasuk spatbor.

Selanjutnya, jika proses produksi di tahap pressing dan plastic injection sudah selesai, maka part-part tersebut akan digiring ke proses pengecatan atau painting. Sayangnya, proses produksi ini tidak bisa dilihat lebih detail karena memang kawasan yang steril.

Setelah proses pengecatan selesai, komponen-komponen tersebut kemudian dipertemukan di ruang assembling atau perakitan. Lalu berapa waktu yang diperlukan untuk merakit satu unit GSX-R150 sampai selesai? 

“Setiap 94 detik keluar satu unit GSX-R150, ujar M. Faqih, Manager Assembling di PT SIM Plant Tambun I. Jika dirata-rata, per harinya, Plant Tambun 1 ini bisa memproduksi sekitar 250 unit GSX-R150. Itu baru dari satu line saja.

Untuk catatan, Plant Tambun 1 memiliki dua line lagi yang bisa difungsikan sewaktu-waktu jika permintaan terhadap GSX-R150 maupun GSX-S150 meningkat.

Lanjut, setelah melewati proses perakitan, GSX-R150 akan melewati tahap terakhir yang sangat penting, yakni Final Inspection

"Di tahap ini, yang kami utamakan untuk diperiksa adalah mesin. Mesin kita hidupkan, lalu kita geber sampai limit. Di situ kita akan ketahui, apakah perpindahan transmisinya mulus? Apakah rem berfungsi normal? Lalu juga kita rasakan vibrasinya, termasuk suara mesin yang dihasilkan, bagus atau enggak? Pengecekan di tahap terakhir ini juga meliputi pemeriksaan terhadap fungsi-fungsi motor termasuk part bodi,” tutup Tonie.

Memang harus teliti betul ya.(Otomotifnet.com)

No caption
No credit
No caption
PT SIM Plant Tambun 1 terletak di Bekasi, Jawa Barat. Luas lahannya mencapai 14 hektare.
No caption
No credit
No caption
Deretan rangka Suzuki GSX-R150 di ruang assembling yang siap untuk dirakit
No caption
No credit
No caption
Komponen spatbor dibawa dari ruang painting ke assembling menggunakan rak khusus
No caption
No credit
No caption
Untuk komponen kecil seperti ini hanya perlu ditempatkan dalam wadah boks sebelum dirakit
No caption
No credit
No caption
Memulai proses perakitan Suzuki GSX-R150
No caption
No credit
No caption
Kaki depan dan mesin Suzuki GSX-R150 yang basisnya mesin Satria FU Injeksi mulai dipasang
No caption
No credit
No caption
Hampir jadi nih
No caption
No credit
No caption
Dan akhirnya selesai dalam waktu sekitar 94 detik. Selanjutnya antri untuk tahap pengecekan final.
No caption
No credit
No caption
Final inspection, sektor mesin diutamakan dites terlebih dahulu
Selanjutnya antri untuk masuk gudang CBU sebelum didistribusikan ke dealer-dealer Suzuki di seluruh Indonesia

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa