Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mercy ‘Guard’ Harus Sekelas S-Class?

erie - Minggu, 5 Maret 2017 | 10:02 WIB
No caption
No credit
No caption

Jakarta - Guard, inilah nama yang dalam sepekan terakhir muncul seiring dengan keberadaan mobil resmi yang dipakai oleh Presiden Joko Widodo dan Raja Salman dari Arab Saudi.

Presiden Joko Widodo memakai Mercedes-Benz S600 Guard, sementara Raja Salman membawa Mercedes-Maybach S600 Guard.

Nah, apakah ada syarat khusus yang mebuat satu unit Mercy bisa berspesifikasi Guard?

“Semua model Mercedes-Benz sebenarnya bisa dipesan dengan spesifikasi Guard, misalnya untuk sebuah CLA,” sebut Hari Arifianto, Deputy Director Marketing Communication Mercedes-Benz Indonesia.

Namun mengingat, taruhlah bobot mobil yang akan bertambah karena ada pemakaian berbagai komponen pelindung maka berbagai penyesuaian akan dilakukan.

“Misalnya, bukan karena alasan tambah bobot mobil yang jadi lebih berat maka jalannya juga jadi semakin pelan, mesin akan kapasitasnya disesuaikan dengan perubahan-perubahan sesuai standar perlindungan yang dibutuhkan oleh pemesan mobil,” jelas Hari lagi.

Untuk soal ini, pihak prinsipal di Stuttgart Jerman punya kewenangan penuh dalam menetapkan spesifikasi baru atas mobil Mercy yang berspesifikasi Guard. Tentunya sesuai dengan berdasarkan kebutuhan pemesan.

Hal yang pasti mobil berspesifikasi Guard perakitannya di Jerman untuk menjamin standar mutu Mercedes-Benz. Soal lain yang perlu diperhatikan juga bahwa satu model Mercy Guard yang sudah jadi tidak bisa di-upgrade.

"Kalau ada mau ada tambahan fitur keamanan atau ada teknologi yang baru harus dipasang di unit yang baru juga," tandas Hari.  

Pesan versi Guard harus sepaket dengan beli mobil baru

Editor : erie

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa