Italia - Ducati menuai kesuksesan penjualan dalam dua tahun belakangan ini. Pabrikan asal Bologna mengklaim hasil penjualan sebanyak 55.451 unit di 2016. Jumlah itu 642 unit lebih banyak dari penjualan di tahun 2015. Dengan meningkatnya penjualan, omset Ducati pun ikut terkerek dari € 702.000.000 menjadi € 731.000.000.
Kontribusi penjualan Ducati sebagian besar masih datang dari wilayah Eropa, dengan penjualan di Italia tumbuh sebesar 20%, di Spanyol 38% dan di Jerman 8%. Sedang Amerika Serikat menjadi pasar nomor satu Ducati dengan penjualan 8.787 unit motor pada tahun 2016 lalu.
"Kami terus mengembangkan kualitas dan teknologi, termasuk jaringan dealer kami di seluruh dunia. Dengan efektivitas strategi yang mengutamakan kualitas dan pelanggan, perusahaan optimis kurva pertumbuhan bisa terus berlanjut," Claudio Domenicali, CEO Ducati.
Kesuksesan Ducati pun sepertinya akan terus berlanjut tahun ini, mengingat mereka baru saja mengguyur pasar dengan sejumlah produk terbarunya seperti 1299 Superleggera, SuperSport, Multistrada 950, Monster 797, Monster 1200, dan dua versi baru dari varian Scrambler, Café Racer dan Desert Sled.
"Hal ini memastikan kita melihat masa depan dengan optimisme, mengetahui bahwa kita sedang menuju ke arah yang benar," pungkas Domenicali, yang baru saja mengunjungi Indonesia beberapa waktu lalu. (Otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR