JAKARTA - Kehadiran para Sales Promotion Girls (SPG) di tengah pameran otomotif yang kental nuansa teknik membuat suasana lebih fresh.
Namun bagi mereka, berada di event bernuansa hobby ini juga sering mendapati banyak tantangan.
Sepertii diakui gadis cantik bernama Made Darmayanti yang mengungkapkan suka dukanya.
"Enggak enaknya itu pas lagi ngomong di cuekin sama customer. Kadang ada yang minta kontak gitu. Tapi untuk yang kurang ajar enggak pernah sih. Kalau pake baju-baju sexy gitu enggak aku ambil. Tapi kalo acara OTOBURSA ini keren banget. Booth Zona A (Sampoerna) kami sangat ramai pengunjung," kata Made kepada OTOMOTIF (1/4).
Senada Made, Dita Permatasari penjaga booth Mitsubishi mengatakan bahwa ia lebih sering alami modus dari para pria. "Keluh kesahnya itu banyak godaan gitu kaya orang pada iseng-iseng minta kontak," katanya.
Namun Dita tetap profesional. Ia berharap produk Mitsubishi lebih menarik minat konsumen di event bergengsi di Asia Tenggara ini.
"Harapannya untuk acara OTOBURSA Tumplek blek ini semoga orang-orang jadi tau kalau Mitsubishi ini keluarkan prodak terbaru yang sekelas Ertiga dan Xenia. Dan harganya juga terjangkau dengan desain yang mewah," tambahnya.
Lanjut ke wanita cantik lain, Agri Semberi, SPG dari brand Deltalube ini mengaku lebih banyak mendapatkan pengalaman di OTOBURSA.
"Ada serunya ada dukanya juga, kalau serunya kita banyak tambah pengalaman dan tau juga tentang berbagai hal, namun untuk tidak enaknya itu kadang customer judesin gitu," ucap Agri.
Tak ketinggalan, masih ada lagi nih satu wanita tak kalah cantik, Valencia Fernandez (20), penjaga Booth Hella Klason Vaganza.
Mengatakan tahun ini bagi para pengunjung yang membeli produk Hella, beli klakson bisa berkesempatan mendapet Honda Mobilio.
"Semoga event Hella Vaganza ini berjalan dengan lancar, siapa tahu para konsumen bisa dapet mobilnya," kata Valen.
Dalam pengakuan sebagai seorang SPG, Valen mengaku lebih sering menemui banyak para pria yang kerap iseng menggodanya.
"Kadang juga kalau ada yang minta foto ada yang ngerangkul gitu," tutupnya. Ups (Omotifnet.grid.id)
Editor | : | Harryt MR |
KOMENTAR