Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Patah Pergelangan Kaki, Alex Rins Boleh Balapan GP Argentina

Kamis, 6 April 2017 | 00:52 WIB

Argentina – Pembalap Spanyol yang memperkuat tim Suzuki, Alex Rins mengalami cedera patah pergelangan kaki pekan lalu, tetapi diizinkan untuk balapan di GP Argentina akhir pekan ini.

Alex Rins (21 tahun) telah melewati tes kebugaran untuk berkompetisi di GP Argentina, setelah pergelangan kakinya patah dalam kecelakaan saat latihan pekan lalu.

Ia telah memulai penampilan perdananya di MotoGP pada GP Qatar akhir Maret lalu. Menempati posisi 18 kualifikasi, ia memiliki performa cemerlang di trek dan finish kesembilan dan jadi rookie yang finish terbaik.

Setelah penampilan luar biasa di kelas utama, seminggu kemudian Rins latihan bermain motocross di Spanyol. Ia jatuh dan menderita patah tulang parsial di pergelangan kaki kanannya.

Meskipun dinyatakan aman untuk mengendarai motor, Rins akan menjalani perawatan fisioterapi konstan dan observasi di kakinya dari tim medis MotoGP akhir pekan ini.

“Saya memiliki cedera ini saat pelatihan pekan lalu,” kata Rins.

“Ini bukan cedera yang buruk, tetapi akan membutuhkan beberapa waktu untuk pulih,” lanjutnya.

“Saya benar-benar berharap itu tidak akan terlalu mengganggu saya dengan rasa sakit, karena saya bersemangat untuk terus belajar di kelas ini dengan motor Suzuki saya,” ujar peringkat tiga klasemen Moto2 2016.

Sirkuit Termas de Rio Hondo di Argentina telah menjadi perburuan yang cukup menyenangkan bagi Rins. Menempati podium kedua pada tahun pertamanya di kelas Moto2 tahun 2015 dan finis keempat musim lalu.

Setelah sukses di Qatar, Rins mengaku tidak sabar untuk balapan di Argentina yang menjadi salah satu tempat yang disukainya. (Otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa