Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Gaharnya Tampilan Kawasaki Versys-X300 Ketika Dibalut ‘Seragam’ Militer

Jumat, 7 April 2017 | 15:54 WIB
No caption
No credit
No caption

Bangkok - Bukan hanya manusia saja yang akan terlihat gagah jika memakai seragam militer, motor pun bisa keren ketika diselimuti camo militer, dengan warna gelap dan loreng-loreng khasnya itu.

Contohnya seperti konsep modifikasi Versys-X300 versi militer yang dipamerkan di ajang Bangkok International Motor Show 2017 ini. Terlihat maskulin dan berotot dengan paduan warna hijau tua dan hitam yang membalut sebagian besar bodi, mesin, sasis, dan spoke wheels.

Agar membuat tampilan garangnya kian sempurna, Kawasaki melengkapi Versys-X300 versi militer ini dengan aksesori tambahan seperti boks pannier aluminium, hand guard, dan engine guard yang dilengkapi lampu sirine.

Di luar ubahan tampilan, Versys-X300 versi militer ini masih membawa mesin standar. 296 cc, DOHC, paralel-twin, berpendingin cairan. Mesin ini mampu mengeluarkan tenaga maksimal 39 dk dan torsi puncak 27 Nm.

Sementara untuk sektor kaki-kakinya, motor berbobot sekitar 170 kg ini dibekali pelek 19 inci di depan dan 17 inci di belakang. Asyiknya lagi, sudah dibekali sistem pengereman ABS sebagai standar.

Siap tempur?. (Otomotifnet.com)

Kawasaki Versys-X300 military version

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa