Otomotifnet - Paddock Ferrari di F1 Spanyol, Catalunya (14/5) menjadi tempat yang nggak bakal dilupakan Thomas Daniel, bocah 6 tahun asal Prancis yang menangis sejadi-jadinya gara-gara Kimi Raikkonen terlibat kecelakaan.
Atas kejadian itu, Thomas Daniel sekeluarga diboyong ke paddock Ferrari untuk mempertemukan Thomas Daniel dengan Kimi Raikkonen.
Benar saja, Kimi Raikkonen langsung menuju ke paddock Ferrari setelah insiden kecelakaan tikungan pertama untuk menemui idola ciliknya itu.
Dan saat bertemu, Thomas Daniel sudah bisa tersenyum lebar dan mengobati tangisan kekecewaan gara-gara Kimi nggak menyelesaikan balapan.
Tak hanya itu, Thomas Daniel yang mengenakan seragam Scuderia Ferrari mendapat hadiah sepatu balap Kimi Raikkonen dan juga ikut merayakan podium Sebatian Vettel bareng mekanik Ferrari. (otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR