Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Rossi Kecelakaan di GP Perancis, Anak Kecil Ini Menangis

Senin, 22 Mei 2017 | 03:13 WIB
No caption
No credit
No caption

Le Mans – Seorang anak kecil tertangkap kamera televisi sedang menangis, menyaksikan Valentino Rossi jatuh di lap terakhir GP Perancis di Le Mans (21/5).

Bocah yang mengenakan atribut Valentino Rossi berwarna kuning itu, tampak sedih dalam pelukan ayahnya yang menonton dari tribun.

Ini mengingatkan kejadian pekan lalu pada balap F1 di sirkuit Barcelona, Spanyol.

(BACA JUGA: GP Perancis: Tragis! Rossi Jatuh di Lap Terakhir)

Ketika itu pembalap Ferrari Kimi Raikkonen yang tabrakan dengan Max Verstappen tak lama setelah start, tidak bisa meneruskan lomba.

No caption
No credit
No caption
Orang dewasa dan anak-anak yang mendukung Valentino Rossi merasa tidak percaya kalau jagoannya tersingkir di lap terakhir

Layar TV menyorot seorang anak kecil yang diketahui bernama Thomas Danel dari kota Amiens di Perancis, menangis tersedu-sedu.

Thomas, enam tahun, bersama ayah dan ibunya memakai atibut berwarna merah tim Ferrari.

Brrsama orang tuanya, Thomas diajak ke garasi tim Ferrari, menjadi tamu kehormatan.

(BACA JUGA: Hasil Lomba GP Perancis: Marquez dan Rossi Jatuh, Vinales Menangkan Balapan Menegangkan)

Fans kecil Ferrari ini tak lagi menangis, berganti senyum bahagia ketika menyaksikan dari dekat pembalap Ferrari lainnya, Sebastian Vettel naik podium.

Hampir memenangkan lomba GP Perancis, Valentino Rossi jatuh dan menyesal telah melakukan kesalahan

Belum diketahui apakah Rossi juga menjumpai fans ciliknya tadi usai balapan di Le Mans ini.

Di kamera lain memperlihatkan anak-anak yang merupakan pendukung Rossi terperangah menyaksikan pembalapnya jatuh.

Orang dewasa pun terlihat memegang kepalanya sendiri serasa tidak percaya akan kejadian itu.

Pasalnya ini lap terakhir dan balapan tinggal lima tikungan.

Meskipun berada di posisi kedua di belakang rekan setimnya Maverick Vinales, Rossi masih berpeluang memenangkan lomba untuk pertama kalinya musim ini.

Valentino Rossi masih menjadi magnet bagi olahraga balap motor paling masyhur sejagat ini.

Ibaratnya, MotoGP adalah Valentino Rossi. Titik. (Otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa